Terpilih Jadi Ketum MW KAHMI, Yusmin Kini Banjir Ucapan Selamat

 

Terpilih Jadi Ketum MW KAHMI, Yusmin Kini Banjir Ucapan Selamat

SULTRAMEDIA.ID.,KENDARI – Setelah resmi terpilih sebagai Ketua Umum (Ketum) Majelis Wilayah Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (MW KAHMI) Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra), Yusmin kini dibanjiri ucapan selamat dari berbagai pihak.

Sebagai salah satu pejabat tinggi di Pemerintah Provinsi Sulawesi Tenggara, Yusmin turut dibanjiri ucapan selamat dari para stakeholder ingkup provinsi maupun daerah.

Mulai dari bupati hingga walikota pun nampak turut mewarnai layar beranda media sosial dengan ucapan selamat kepada Yusmin.

Organisasi masyarakat (Ormas) tingkat daerah hingga nasional juga tampak memberikan ucapan selamat lewat baner-baner yang tersebar di group-group WhatsApp.

Politisi seperti para anggota DPRD tingkat kabupaten/kota hingga provinsi pun nampak turut mengucapkan selamat kepada mantan Kadispora Sultra itu.

Bahkan Gubernur Sultra, H. Ali Mazi, SH., secara pribadi dan mewakili pemerintah Provinsi Sultra pun turut memberikan ucapan selamat atas terpilihnya Yusmin menjadi Ketum MW KAHMI di wilayah pimpinannya.

“Pemerintah Provinsi Sulawesi Tenggara mengucapkan selamat dan sukses atas terpilihnya Yusmin, S.Pd.,MH sebagai Ketua Umum MW KAHMI Sulawesi Tenggara, Pulih Lebih Cepat, Bangkit Lebih Kuat,” demikian ucapan berlatar gubernur Sultra itu ditulis.

Terpilih Jadi Ketum MW KAHMI, Yusmin Kini Banjir Ucapan Selamat

Sebelumnya, Musyawarah Wilayah (Muswil) Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (KAHMI) Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) ke-VI telah sampai pada tahap pemilihan ketua umum. Senin, 05 September 2022 di salah satu hotel di Kota Kendari.

Dalam pleno sidang ke-VI Muswil alumni HMI tersebut, maju sebagai satu-satunya Calon Ketua Umum, Yusmin, S.Pd., MH.

Yusmin mendapat dukungan mayoritas, dari 17 (tujuh belas) perwakilan majelis wilayah, 11 (sebelas) diantaranya memilih Yusmin sebagai Ketua Umum KAHMI Sultra.

Hal tersebut diungkapkan langsung oleh Pimpinan Sidang Utama, Bandung Longgeng.

“Sesuai aturan dalam ADART organisasi, jika hanya ada satu calon maka secara otomatis akan diangkat sebagai formatur ketua umum KAHMI,” jelas orang nomor satu di MD KAHMI Kota Kendari itu.

Dengan Sistem Presidensial, Yusmin akan memimpin MD KAHMI Sultra periode 2022-2027.

 

H5P

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *