LAWORO, SULTRAMEDIA.ID,.–
Pemerintah Kabupaten Muna Barat (Mubar), Sulawesi Tenggara (Sultra) mulai menyiapkan anggaran untuk Mahasiswa berprestasi.
Hal itu disampaikan langsung oleh Penjabat (Pj) Bupati Mubar, Bahri saat ditemui disela-sela kegiatan peletakan batu pertama Masjid Quba di Matakidi Kecamatan Barangka, Senin (6/3/2023).
Bahri menyebut, saat ini Pemkab Mubar terbuka. Melihat potensi sumber saya manusia dan menyiapkan mahasiswa sebagai kader estafet kepemimpinan selanjutnya sehingga perlu dipersiapkan. Salah satunya melalui dukungan melalui bantuan beasiswa bagi para mahasiswanya.
“Saat ini saya masih konsultasi publik terkait beasiswa,” ujar Bahri
Beasiswa tersebut, kata Bahri, terbagi dalam tiga kategori yakni pertama prestasi, kedua olahraga, seni budaya dan penghafal alquran, ketiga akademik.
Untuk beasiswa akademik, Bahri menyetujui syarat nilai IPK 3.5. Sementara untuk olahraga, Pemkab Mubar memberikan beasiswa bagi mahasiswa yang telah meraih emas pada Porda lalu.
“Beasiswa akademik dari syarat nilai IPK 3,75 karena terlalu tinggi, kita turunkan dan tetapkan menjadi 3,5. Kalau sudah saya teken, sudah bisa mereka mengusulkan proposal kepada kita,” ungkapnya.
Bahri menambahkan, Pemkab Mubar menyiapkan anggaran beasiswa hampir Rp 1 Miliar sekitar 800 juta lebih untuk mendorong peningkatan kualitas Mahasiswa asal Mubar.
Beasiswa yang disediakan tersebut dikhususnya untuk prestasi bukan kategori mahasiswa tidak mampu. Tetapi, jika dalam perkembangannya masyarakat menginginkan beasiswa tidak mampu maka pihaknya juga tidak menutup ruang untuk menyiapkan anggaran.
“Hari ini saya pengen orang Mubar itu, mahasiswa Mubar itu berprestasi, tidak saja akademik, seni budaya dan olahraga,” pungkasnya.