
Raha— Sebuah mobil pick up warna hitam bernopol DT 9594 EE terperosok masuk ke dalam lubang jalan dan terbalik, di Kelurahan Raha I Kecamatan Katobu, Muna Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra), Kamis (10/8).
Kasat Lantas Polres Muna, IPTU Yusran Yoyo menerangkan, setelah menerima informasi kejadian kecelakaan (Laka), pihaknya langsung bergerak cepat ke TKP.
Laka tersebut terjadi sekitar pukul 15.00 Wita. Berdasarkan informasi yang dihimpun, adanya kelalaian sopir saat berkendara.
“Sopir lalai sendiri, dia pikir masih rumput yang dilewati ternyata sudah lubang,” ujar Yusran.

Lanjutnya, informasi dari sopir mobil laka tunggal tersebut salah injak lubang. Mobil terperosok atas kejadian tersebut, tidak ada korban luka.
“Saat ini sopirnya lagi cari alat berat di pelabuhan mau narik keluar mobilnya,” terangnya.
Yusran menambahkan, saat ini pihaknya menunggu info dari pemilik mobil mencari alat berat. Pihaknya siap membantu jika sopir tak berhasil mendapatkan alat berat dengan mendatangkan mobil truk untuk menarik.
Ia juga menghimbau para pengguna jalan agar lebih berhati-hati saat melintas dan mengedepankan keamanan.
“Nanti kita carikan mobil truk untuk ditarik,” jelasnya.
Menurut keterangan masyarakat ini merupakan lakalantas ke dua di tempat yang sama.