
Muna, Sultramedia – Jelang penerimaan peserta didik baru di bulan Juni akan datang, SMA Negeri 2 Raha telah melakukan sejumlah persiapan.
Kepala SMA Negeri 2 Raha, Syafiat Musi menyebut, sekolah yang dipimpinnya sangat unggul dan memiliki beragam prestasi. Sehingga sangat tepat bagi peserta didik baru dalam menjatuhkan pilihan menimba ilmu.
Hingga saat ini, sejumlah hal telah dilakukan sambil menunggu dibukanya penerimaan peserta didik baru. Misalnya, menggelar sosialisasi dan perkenalan ke SMP – SMP.
“Kami sudah melakukan sosialisasi ke SMP – SMP guna memperkenalkan dan meyakinkan para siswa didik bahwa SMA Negeri 2 Raha adalah sekolah unggul dengan banyak prestasi,” ujarnya, Rabu (29/5/24).

Lanjutnya, sejumlah prestasi mulai dari akademik hingga non akademik telah ditorehkan oleh para siswa. Pada bidang akademik telah menorehkan banyak prestasi pada ajang lomba cerdas cermat seperti matematika dan bahasa inggris. Selain itu pada bidang olahraga di 2024 pada ajang O2SN tingkat kabupaten Muna menyumbang medali pada cabang karate, silat, bulu tangkis dan renang.
“Pada bidang seni, beberapa siswa kami berhasil juga menorehkan prestasi seperti juara 1 menari, juara 1 solo putra-putri, juara 1 desain poster dan juara 1 lomba cipta puisi,” ungkapnya.
Syafiat menekankan, untuk jalur bebas tes ke Perguruan Tinggi, SMA Negeri 2 Raha berhasil mengantarkan beberapa siswanya. Terbaru, 4 siswanya mendapatkan bebas tes masuk ke fakultas kedokteran.
“Saya mau sampaikan juga bahwa isu yang berkembang bahwa SMA Negeri 2 Raha di blacklist di Perguruan Tinggi seluruh Indonesia tidak benar adanya. Itu hanya berita hoax yang sengaja dihembuskan untuk menjatuhkan sekolah kami,” jelasnya.

Ditambahkan melalui Humas SMA Negeri 2 Raha, Laode Rahman Rajab menyampaikan ada empat jalur masuk bagi penerimaan peserta didik baru. Mulai dari jalur Zonasi, afirmasi, perpindahan tugas orang tua/wali dan jalur prestasi. Khusus jalur prestasi, peserta didik baru untuk juara kelas mulai dari 1, 2, 3 dan 4 akan digratiskan seragam sekolah.
Ditambahkan lagi melalui, Guru Penggerak Angkatan 7, Sitti Saniu menerangkan, SMA Negeri 2 Raha dilengkapi oleh sejumlah fasilitas laboratorium, sarana belajar yang nyaman dan OSIS yang dipenuhi dengan berbagai macam program kegiatan.
“Di OSIS sejumlah program berjalan dengan baik, misalnya sering diadakan cerdas cermat dan sejumlah pertandingan olahraga,” katanya.