Angkat Tema Pemuda “Baper”, Masyarakat Antusias Ikuti Color Run Smansara di Muna

Color Run Smansara.

Muna— Ribuan masyarakat Kabupaten Muna dari berbagai lapisan turut memeriahkan kegiatan Color Run icon 01 Smansara, di sekitaran area car free day arena dayung SOR Kota Raha, Minggu (20/8).

Kegiatan yang dimulai pada pukul 9 pagi itu di rangkaikan dengan penerimaan hadiah lomba gambar yang telah di laksanakan beberapa hari sebelumnya.

Color Run Smansara merupakan kegiatan yang di laksanakan oleh alumni 2008 SMA Negeri 1 Raha.

Ketua pembina icon samsara 08, L.M Ihsan Taufik Ridwan menyebut, kegiatan ini merupakan bagian dari upaya yang dilakukan oleh para alumni untuk mendorong masyarakat agar memiliki gaya hidup sehat.

Colour Run kali ini mengangkat tema pemuda “BAPER” (Bawa Perubahan) yang diikuti dengan sangat antusias oleh masyarakat yang didominasi oleh kaum milenial kota Raha.

“Color Run ini menumbuhkan keinginan berolahraga bersama teman dan kerabat dengan cara yang menyenangkan,” ujar Ihsan disela-sela kegiatan.

Antusiasme masyarakat hadiri color run.

Salah seorang masyarakat yang mengikuti lomba, mengungkapkan sangat senang dan mendukung dengan adanya kegiatan positif seperti ini .

“Kayaknya kalau tahun depan ada lagi mau ikut lagi. Kami bersama teman teman sampai perang serbuk warna-warni yang di sediakan panitia,” katanya dengan penuh semangat.

Penutupan kegiatan Colour Run diakhiri dengan pembacaan kupon undian yang telah di bagikan sebanyak ribuan kupon kepada seluruh peserta yang mengikuti kegiatan.

Ihsan juga memberikan hadiah uang saku kepada masyarakat yang sangat antusias mengikuti kegiatan hingga seluruh tubuhnya dipenuhi dengan serbuk warna-warni.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *