Pawai Ta’aruf pada STQH Ke- IV Kabupaten Mubar, Kecamatan Tikep Tampil Unik

Peserta pawai asal Kecamatan Tikep.

LAWORO, SULTRAMEDIA.ID,.—

Kontingen Kecamatan Tiworo Kepulauan (Tikep) tampil unik saat pawai Ta’aruf Seleksi Tilawatil Qur’an dan Hadits (STQH) ke- IV tingkat Kabupaten Muna Barat (Mubar) di Desa Guali, Kecamatan Kusambi, Rabu, (17/05/2023).

Kontingen yang terdiri dari Camat Tikep La Ode Abdul Muin dan para staf Kecamatan serta Ibu-ibu PKK itu terlihat menggunakan pakaian Islami dengan pemegang spanduk memakai pakaian adat. Sementara yang lainnya menggunakan pakaian seragam syariah putih serta dipadukan dengan hijab merah melambangkan cinta tanah air.

Pawai Ta’aruf mengambil start dari lapangan sepak bola Guali hingga Finish di Tugu ayam Desa Kasakamu. Disepanjang jalan yang dilalui, kontigen Kecamatan Tikep melantunkan Sholawat yang menyita perhatian masyarakat.

Camat Tikep, La Ode Abdul Muin menyampaikan, pakaian baju putih yang digunakan menandakan penyucian hati, rasa senang dengan kedamaian yang penuh kebahagiaan dan kegembiraan.

“Kita semua menyukai kedamaian, keadilan dan kerapian. Sehingga pemilihan warna putih sangatlah sesuai”, ujarnya.

Rombongan peserta dari Kecamatan Tikep.

Ia juga mengungkapkan rasa syukurnya dapat berpartisipasi meriahkan kegiatan tersebut. Selain itu juga ucapak terimakasih kepada ibu-ibu dan seluruh masyarakat yang ikut berpartisipasi.

“Satu kesyukuran dan kebanggaan dapat berpartispasi dan memeriahkan kegiatan ini,” katanya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *