Gelar Pisah Sambut, Mantan Komisioner KPU Muna Pesan Tetap Semangat dan Fokus

Acara Pisah Sambut Komisioner KPU Kabupaten Muna.

RAHA— KPU Kabupaten Muna gelar pisah sambut komisioner, di aula Kantor KPU Muna, Kamis (6/7/2023).

Kegiatan itu guna menyambut dan melepas Komisioner KPU Kabupaten Muna masa jabatan 2018-2023 dengan Komisioner KPU Kabupaten Muna masa jabatan periode 2023-2028.

Acara dibuka dengan menyanyikan lagi indonesia Raya dan Hymne Pemilu 2024.

Mantan Ketua KPUD Muna, Kubais menyampaikan, selamat bagi komisioner yang baru dilantik. Tetap semangat dan fokus terutama bagi seluruh penyelenggara Pemilu yang di bawah naungan KPU Kabupaten Muna.

“Apa yang saya lakukan hari ini, pasti sesuai dengan apa yang saya inginkan, kalau tidak sesuai itu berarti deviasinya. Jangan Mudah terprovokasi dan tetap semangat serta fokus melaksanakan tahapan Pemilu serentak 2024,” ujarnya saat memberikan sambutan.

Kelima Komisioner KPU Kabupaten Muna yang Baru dilantik yakni

1. Ketua KPU Muna L.M Askar Adi Jaya;

2. Kordiv partisipasi masyarakat dan SDM, Koordinator 5 wilayah di Muna Timur, Tasman;

3. Kordiv Teknis Penyelenggaraan, Koordinator Kecamatan Tongkuno, Tongsel, Marobo dan Parigi, Ld Ngkumabusi;

4. Kordiv Data dan Perencanaan, Koordinator Kecamatan Kontunaga, Kontukowuna, Kabangka dan Kabawo, Alimudin; dan

5. Kordiv Hukum dan Pengawasan, Koordinator Kecamatan Batalaiworu, Lasalepa, napabalano dan Towea, Wd Lilis Widya Ningsih

Sementara itu, Ketua KPU Muna periode 2023-2028, L.M Askar Adi Jaya, menyampaikan, dengan mengucap rasa syukur kepada Allah Swt dan meminta agar tahapan Pemilu serentak dapat berjalan lancar, aman dan tertib.

Selain itu, ia juga menyebut, hal-hal yang telah dikerjakan oleh Komisioner sebelumnya akan dijaga, dirawat dan diinovasi.

“Permohonan maaf setinggi-tingginya jika selama 5 tahun ada tutur kata, sifat dan perbuatan yang tak berkenaan,” kata Askar.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *